Silverstone (ANTARA News) - Pembalap dari Finlandia Heikki Kovalainen akan melaju pada posisi pole perlombaan Formula Satu (F1) Inggris GP setelah pembalap McLaren-Mercedes membukukan waktu terbaik dari babak penyisihan, Sabtu. Pembalap Finlandia itu, yang sebelumnya tidak pernah melaju dari posisi pole, membuat waktu 1:21.049, lebih cepat setengah detik dari pembalap Red Bull, Mark Webber, yang akan melaju dari posisi start kedua. Kovalainen membuat juara dunia dari tim Ferrari, Kimi Raikkonen, serta rekan setimnya dari McLaren, Lewis Hamilton, harus berusaha memacunya dari urutan ketiga dan keempat. Pembalap BMW Sauber, Nick Heidfeld, akan start dari urutan kelima di depan pembalap Rnault dari Spanyol, Fernando Alonso. Nelson Piquet yang memacu Renault lainnya, berada di urutan ketujuh sedangkan pembalap Toro Rosso, Sebastian Vettel dan pembalap Ferrari, juara dunia Felipe Massa akan memulai acara balapan Minggu dari urutan kedelapan dan kesembilan. Pembalap BMW dari Polandia, Robert Kubica, melengkapi urutan 10 besar. Hasil kualifikasi Inggris GP 60 lap sepanjang 5,141 km dan perlombaan 308.355 km. 1. Heikki Kovalainen, Finland, McLaren-Mercedes, 1 men 21,049 detik 2. Mark Webber, Australia, Red Bull, 1:21.554 3. Kimi Raikkonen, Finland, Ferrari, 1:21.706 4. Lewis Hamilton, Britain, McLaren-Mercedes, 1:21.835 5. Nick Heidfeld, Germany, BMW-Sauber, 1:21.873 6. Fernando Alonso, Spain, Renault, 1:22.029 7. Nelson Piquet Jr., Brazil, Renault, 1:22.491 8. Sebastian Vettel, Germany, Toro Rosso, 1:23.251 9. Felipe Massa, Brazil, Ferrari, 1:23.305 10. Robert Kubica, Poland, BMW-Sauber, no time measured Tidak lolos untuk sesi kedua : 16. Rubens Barrichello, Brazil, Honda, 1:21.512 17. Nico Rosberg, Germany, Williams, 1:21.631 18. Jenson Button, Britain, Honda, 1:21.668 19. Adrian Sutil, Germany, Force India, 1:21.786 20. Giancarlo Fisichella, Italy, Force India, 1:21.885.(AFP) (*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008