kebutuhan pangan menjelang Ramadhan rata-rata meningkat 3,33 persen dan menjelang Idul Fitri rata-rata meningkat 7,34 persen
Jakarta (ANTARA) - Pemprov DKI Jakarta memastikan ketersediaan dan kebutuhan pangan strategis di DKI Jakarta cukup dan aman untuk periode April-Mei 2022, di tengah meningkatnya kebutuhan pangan menjelang Ramadhan dan Idul Fitri.

"Prognosa ketersediaan dan kebutuhan pangan strategis yakni beras, daging sapi, daging ayam, telur ayam, cabai keriting, rawit merah, bawang putih, bawang merah, gula pasir dan minyak goreng berada pada level cukup dan aman," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (KPKP) Suharini Eliawati dalam pesan singkat pada Antara di Jakarta, Rabu.

Dalam data yang diberikan oleh Dinas KPKP DKI Jakarta, dijelaskan bahwa kebutuhan pangan menjelang Ramadhan rata-rata meningkat 3,33 persen dan menjelang Idul Fitri rata-rata meningkat 7,34 persen.

Peningkatan kebutuhan tertinggi menjelang Idul Fitri pada komoditas Telur ayam dan daging sapi sebesar kurang lebih 13 persen, sementara peningkatan kebutuhan terendah menjelang Idul Fitri pada komoditas beras dan cabe besar sebesar kurang lebih 4 persen.

Pada periode Ramadhan dan Idul Fitri tersebut, dijelaskan Eli, perkiraan kebutuhan di Jakarta yakni beras sebanyak 208.081 ton; daging sapi sebanyak 7.576 ton; daging ayam sebanyak 67.245 ton; dan telur ayam sebanyak 73.148 ton.

Kemudian cabe merah keriting sebanyak 8.679 ton; cabe rawit merah sebanyak 7.110 ton; bawang putih sebanyak 5.444 ton; bawang merah sebanyak 19.894 ton; gula pasir sebanyak 16.796 ton; serta minyak goreng sebanyak 53.127 ton.

"Meski demikian, kebutuhan pangan strategis yakni beras, daging sapi, daging ayam, telur ayam, cabai keriting, rawit merah, bawang putih, bawang merah, gula pasir dan minyak goreng di bulan April sampai Mei 2022 berada pada level aman termasuk mencukupi kebutuhan Ramadhan dan Idul Fitri," tuturnya.
Baca juga: Pemkot Jakbar gelar bazar bahan pangan murah
Baca juga: DKI koordinasi semua pihak pastikan harga pangan stabil saat Ramadhan
Baca juga: Pemkot buka bazar pangan murah di Grogpet pekan depan

Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022