Banda Aceh (ANTARA) - Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (USK) membuka kelas internasional atau the International Bachelor Degree in Medicine (IBM) agar lulusan kampus tersebut bisa bekerja di luar negeri.

“IBM adalah program bagi mahasiswa strata 1 yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Dokter yang bertujuan mewujudkan keinginan USK demi internasionalisasi pendidikan dokter di universitas ini," kata Dekan FK USK Prof Dr dr Maimun Syukri di Banda Aceh, Rabu.

Ia menjelaskan pembukaan kelas internasional tersebut juga bagian dari merespon keinginan dari berbagai pihak, termasuk alumni, orang tua mahasiswa dan lembaga akreditasi sehingga lulusan dari FK USK dapat bekerja di luar negeri.

Ia mengatakan selama ini mahasiswa FK USK yang berasal dari luar negeri, seperti Thailand, Korea, Vietnam, Yaman, dan lain-lain berkeinginan agar ada peningkatan standar pendidikan di USK, sehingga sesuai dengan standar World Federation of Medical Education (WFME) dan kompetensi mereka dapat diterima di berbagai negara.

Baca juga: FK USK Banda Aceh meluluskan 17 dokter spesialis

Baca juga: Pulau Pusong Abdya berpotensi jadi pusat pembibitan karang


Ia menyebutkan saat ini program IBM diikuti oleh 13 mahasiswa terdiri dari lima mahasiswa dari Thailand, satu dari Pakistan dan tujuh dari Indonesia.

Ia mengatakan mereka tergabung dalam satu kelas keci dengan bahasa pengantar dalam pembelajaran adalah Bahasa Inggris.

Pengalaman internasional akan mereka dapatkan saat semester 5 dengan belajar selama 3-6 bulan di universitas di luar negeri yang memiliki kurikulum program IBM sama persis seperti kurikulum pada program reguler dan akan berlangsung selama 7 semester.

Ia menambahkan kurikulum 2021 tersebut dirancang untuk mencapai profil lulusan sebagai dokter muda, peneliti, manajer fasilitas pelayanan kesehatan, dosen, dan manajer bencana.

“Metode pembelajaran yang digunakan sangat beragam, misalnya kuliah, praktikum, discovery learning, latihan keterampilan klinis, early patient encounters, dan riset. Jika mereka lulus tepat waktu maka mereka akan mendapatkan gelar Sarjana Kedokteran (S.Ked) atau Medicinae Baccalaureus (MB),” katanya.*

Baca juga: Pemerintah perlu optimalkan penggunaan cold storage ikan di Aceh

Baca juga: Pakar linguistik dunia hadiri konferensi internasional di USK


Pewarta: M Ifdhal
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2023