Tokyo (ANTARA News) - Bursa saham Tokyo ditutup sedikit lebih tinggi pada Rabu, dalam perdagangan bergelombang, didorong aksi perburuan saham murah menyusul penurunan Nikkei empat hari berturut-turut, meskipun komentar tarif baru oleh Presiden AS Donald Trump menekan sentimen pasar.

Indeks Nikke 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) menambahkan 36,65 poin atau 0,16 persen, dari tingkat penutupan Selasa (9/10), menjadi mengakhiri perdagangan di 23.506,04 poin.

Sementara itu, sebut Xinhua, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo naik 2,74 poin atau 0,16 persen, menjadi berakhir pada 1.763,86 poin.

Saham-saham pertambangan, pertanian dan perikanan, serta saham-saham yang berkaitan dengan kredit konsumen paling banyak meraih keuntungan pada penutupan perdagangan.

Baca juga: Bursa Tokyo dibuka naik akibat pembelian saham murah
Baca juga: Penguatan yen dorong bursa saham Tokyo ditutup lebih rendah

 

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2018