Hong Kong (ANTARA News) - Saham-saham Hong Kong berakhir jatuh pada Selasa, karena investor mengambil keuntungan setelah kenaikan tajam selama dua pekan terakhir.

Analis mengatakan sinyal global sangat mendukung untuk ekuitas Hong Kong, tetapi para investor cenderung mengambil keuntungan setelah

Hang Seng mencetak minggu terbaik dalam lebih dari satu tahun pada pekan lalu.

Indeks Hang Seng turun 0,6 persen menjadi ditutup pada 21.673,20

poin, sedangkan indeks CEI (China Enterprises Index) turun 1,1 persen menjadi berakhir pada 8.988,79.

Total volume perdagangan perusahaan-perusahaan yang termasuk dalam indeks HSI mencapai 1,3 miliar saham, demikian Reuters melaporkan.

(A026/A011)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016