Jayapura (ANTARA News) - Badan Pusat Statistik Provinsi Papua menetapkan tulisan wartawan ANTARA Biro Papua Marcelinus Benhur Kellen berjudul "Pencacahan Daerah Sulit Mamberamo Raya" sebagai tulisan terbaik bidang statistik 2010.

BPS Provinsi Papua pun memberikan penghargaan untuk tulisan terbaik yang diserahkan oleh Kepala Bidang Distribusi Adriana mewakili Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Papua Djarot Soetanto di Auditorium pers BPS Jayapura, Senin.

Karya tulis terbaik kedua, berjudul "Kemiskinan di Papua", oleh Jacobus Wellikin dari LPP RRI Jayapura, sedangkan juara ketiga direbut "Repotasi Harga Barang Desember 2010," karya Riyanto Nay dari SCTV.

Ketua Panitia Karya Tulis Badan Pusat Statistik 2010, Johanes de Fretes, mengatakan, lomba karya tulis bagi wartawan cetak dan eletronik digelar dalam rangka "World Statistics Day" dan hari Statistik Nasional.

Menurut Johanes, penilaian karya tulis didasarkan pada kerapihan penulisan, alur cerita tulisan, tingkat kedalaman penulisan, penyajian yang menggunakan tata bahasa dengan benar dan baik, dan komunikatif serta ramah pengayaan bahasa.

"Karya jurnalistik tersebut juga memiliki kekuatan reportase lapangan, unik dalam memilih sudut pandang tulisan, penggalian narasumber dan memiliki kedalaman isi," kata Johanes de Fretes.

Peraih karya tulis terbaik pertama mendapat penghargaan berupa uang sebesar Rp5 juta, terbaik kedua Rp3 juta, dan terbaik ketiga Rp2 juta.

"Selain mendapat penghargaan berupa uang, para pemenang juga mendapat cenderamata dari Badan Pusat Statistik berupa batu kaca yang bertulis pesan dan kesan Bapak Djarot Soetanto," katanya.

(KR-ALX/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011