New York (ANTARA News) - Ratu pop Lady Gaga membela hak kaum gay di Eropa dalam aksi jalan kaki di kota Roma yang digelar pada sabtu malam yang menuntut pemerintah setempat untuk mempertahankan hak kaum gay.

"Hari ini dan setiap hari kami berjuang demi kebebasan. kami berjuang untuk keadilan. Kami memperjuangkan belas kasih, pemahaman dan di atas kami ingin kesetaraan penuh," kata Gaga pada kerumunan ribuan orang di ibukota kuno Utalia Circus Maximus seperti dikutip dari Reuters.

"Kami memiliki DNA yang sama. Kami juga lahir dengan cara yang sama (born this way)," ujarnya seraya menyematkan judul album terbarunya.

Tampil dengan rambut hijau kering dan pakaian terbaru yang dirancang oleh Gianni Versace. Ia mengatakan dirinya "marah" dan menunjuk beberapa pemerintahan di Eropa dan Timur Tengah yang diucapkannya melakukan diskriminasi terhadap kaum gay.

"Saya peduli bahwa banyak negara dan pemerintahan di dunia masih melarang warganya membaca mengenai isu LGBT (lesbian, gay, bisexual, transgender). Dan hal ini berarti paling terkait dengan karir saya. Saya ingin semua kisah anda di dengar oleh dunia" tuturnya. Ia menyebut Russia, Polandia, Lithuania, Hongaria, dan Libanon.

"Kita berdiri disini untuk meminta sebuah penghentian dari ketidaktoleranan," ia berteriak sebelum dirinya ditemani oleh sebuah grand piano dalam penampilan akustik yang membawakan beberapa lagu miliknya.

Pihak berwenang Roma mengaku takut bahwa ia (Gaga) akan melancarkan serangan langsung terhadap Paus Benediktus dan Vatikan setelah ia hadir dalam aksi demo kaum homoseksual.

Ia hanya mengatakan ia sangat menghargai agama tetapi agama itu harus mengakui dan menerima keberagaman manusia.

Album terbarunya "Born This Way" melesat kejajaran atas tangga lagu AS dan Inggris pada awal bulan ini.
(*)

Pewarta: Yudha Pratama Jaya
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011