Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita yang disiarkan ANTARA pada rubrik Humaniora dan Warta Bumi, Selasa (14/3), yang menarik perhatian pembaca, mulai dari kebijakan jelang Ramadhan, korban keracunan, hingga api diam di Merapi.

Berikut rangkuman berita kemarin yang masih menarik untuk disimak hari ini:

1. Boleh buka, pemilik warung diimbau pasang tirai selama bulan Ramadhan

Pemkab Kabupaten (Pemkab) Batang, Jawa Tengah, mengimbau para pemilik warung makan, restoran, dan kafe, memasang tirai penutup pintu selama bulan suci Ramadhan 1444 hijriah/2023 Masehi.

Selengkapnya baca di sini

2. Pemkot Surabaya cari solusi sengketa tanah warga dengan PD Pasar Surya

Wakil Wali Kota Surabaya Armuji mencari solusi atas penyelesaian sengketa tanah warga Wonokromo dengan Perusahaan Daerah (PD) Pasar Surya, Kota Pahlawan, Jawa Timur.

Selengkapnya baca di sini

3. Dinkes: 117 orang di Jasinga-Bogor keracunan usai acara pengajian

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menyatakan sebanyak 117 orang diduga keracunan makanan usai mengikuti acara pengajian di Pondok Pesantren Sirojul Falah, Desa Pangradin, Kecamatan Jasinga, Senin (13/3) malam.

Selengkapnya baca di sini

4. BPPTKG: Api diam terpantau di area kubah lava Merapi

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mengatakan adanya api diam yang terpantau di area kubah lava barat daya Gunung Merapi merupakan fenomena wajar pada kubah lava gunung api yang sedang aktif.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

5. BMKG: Waspada gelombang tinggi hingga empat meter pada 14-15 Maret

Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat untuk waspada potensi gelombang tinggi hingga empat meter di beberapa wilayah perairan pada 14-15 Maret 2023.

Selengkapnya bisa di baca di sini

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2023