Tallin (ANTARA News) - Sepakbola memang bukan sekedar menyajikan tontonan, tetapi menyuguhkan pesona bintang, seperti David Beckham, yang terus menyinari tim negara asalnya Inggris dalam mengarungi babak kualifikasi Piala Eropa 2008. Tekanan publik Inggris tidak seluruhnya keliru, karena mereka masih berharap pada pemain yang mampu menjadi jenderal lapangan tengah. Mereka menginginkan David Beckham, demikian Reuters melaporkan. Pembuktiannya ada dalam pertandingan melawan Estonia pada Rabu waktu setempat. Sepakbola merujuk pada aksioma bahwa wacana boleh saja bebas ke mana-mana, tetapi hasil pertandingan tetap tidak terbantahkan. Pemain yang berusia 32 tahun itu sempat tidak masuk timnas Inggris, karena pelatih Steve McClaren cenderung terlalu percaya diri pada kemampuan seluruh tim. Ia melupakan pesona bintang yang diemban Beckham, padahal sepakbola tidak seluruhnya memeragakan permainan beregu, tetapi memadukan kemampuan perorangan. Beckham ternyata tampil memesona dalam pertandingan persahabatan melawan Brazil, meski berakhir imbang 1-1. Mata McClaren terbuka ketika umpan Beckham dimanfaatkan John Terry menjadi gol. Wembley sontak bergemuruh. Dalam pertandingan Rabu nanti, Wayne Rooney besar kemungkinan tidak turun. Michael Owen tampak belum menemui bentuk ketajamannya setelah mengalami cedera cukup lama, sementara Alan Smith tetap "menjanjikan" terlihat dalam pertandingan malawan Brazil. Di grup E, Kroasia memimpin dengan 16 poin, Israel 14 sesudah menjalani sejumlah laga. Russia dengan 14 poin, sementara Inggris berada di posisis keempat dengan 11 poin. Penampilan Estonia belum dapat menyamai tim-tim kuat di Eropa. Mereka tergolong kurang produktif mencetak gol ke gawang lain. Pasukan McClaren agaknya tidak bakal menemui hambatan berarti. McClaren memercayakan pada duet Owen dan Peter Crouch di barisan depan. Mereka berharap pada umpan-umpan Beckham. Sedangkan Steven Gerrard dan Frank Lampard terus didorong ke depan dari zona gelandang. Di barisan belakang, tersedia sejumlah pilihan pemain. Ada Nicky Shorey jika memang ia berada dalam kondisi fit. Selain itu ada Jamie Carragher dan Phil Neville di kanan. Pelatih Estonia Jelle Goes berkomentar dengan rendah hati. "Pertandingan ini sangatlah sulit karena harus menghadapi tim yang punya kelas. Meski begitu, kami akan tampil maksimal." Kemungkinan susunan pemain dari kedua tim: Estonia - Mart Poom; Alo Baerengrub, Enar Jaager, Andrei Stepanov, Dmitri Kruglov; Aleksandr Dmitrijev, Tarmo Neemelo, Konstantin Vassiljev, Ragnar Klavan; Vladimir Voskoboinikov, Joel Lindpere. Inggris - Paul Robinson; Jamie Carragher, Ledley King, John Terry, Nicky Shorey; David Beckham, Steven Gerrard, Frank Lampard, Joe Cole; Peter Crouch, Michael Owen. (*)

Copyright © ANTARA 2007