Jakarta (ANTARA New) - Grup Bangtan Sonyeondan (BTS) berhasil mencatatkan nama di jajaran 10 musisi top di Amerika Serikat tahun 2017 menurut publikasi musik Amerika, Billboard.


Grup asuhan agensi BigHit Entertainment menempati peringkat 10 tangga musik akhir tahun Billboard's Top Artists tahun ini, yang dipimpin oleh Ed Sheeran dan Bruno Mars, diikuti Drake, Kendrick Lamar, The Weeknd, the Chainsmokers dan Justin Bieber.


BTS juga menempati peringkat dua dalam daftar Billboard's Top Artists - Duo / Group di bawah The Chainsmokers yang menduduki posisi puncak, serta bertengger di peringkat satu di tangga Social 50 Artists akhir tahun.

Sementara album hit RM, Jimin, Suga, Jin, V, J-Hope dan Jungkook "Love Yourself: Her" berada di peringkat 32 tangga musik dalam tangga Album Independen di akhir tahun ini, dan bertahan di nomor 7 Billboard 200.


Pekan lalu, lagu terbaru BTS "Mic Drop" menduduki peringkat 28 di tangga Billboard's Hot 100, menjadikannya sebagai boy band Korea pertama yang masuk daftar top-40. 


Kelompok itu meraih pencapaian penting di Amerika Serikat tahun ini, dan diundang tampil di American Music Awards bulan lalu, demikina siaran Kantor Berita Yonhap.


Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2017