Jakarta (ANTARA News) - Kemacetan di sekitar Tugu Tani, Jakarta Pusat, Sabtu malam, merupakan imbas dari penutupan sejumlah ruas jalan protokol dalam rangka perayaan Jakarta Night Festival (JNF).

Berdasarkan pantauan, kepadatan kendaraan bermotor dari arah Stasiun Gambir terjadi sejak sore hari pascapenutupan jalan diberlakukan pukul 16.00 WIB.

Sementara itu, arus lalu lintas dari Jalan Sabang menuju Jalan Kebon Sirih Raya terpantau lancar, sedangkan arus kendaraan dari Jalan Kebon Sirih menuju Tugu Tani tersendat.

"Kondisi lalu lintas dari Menteng-Cut Mutia-Tugu Tani saat ini terpantau padat merayap di kedua arah," demikian keterangan resmi dari Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya, Sabtu pukul 20.21 WIB.

Sejumlah ruas jalan mengalami pengalihan jalur dari sisi timur Monumen Nasional (Monas), yaitu: Jalan Merdeka Timur-Jalan Ridwan rais-Jalan Menteng Raya-Jalan Cut Mutia-Jalan Sam Ratulangi-Jalan H.O.S. Cokropranoto-Jalan Imam Bonjol-Jalan Pamekasan- Jalan M.H. Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman.

Apabila Tosari dilakukan penutupan total, dialihkan melalui:

Jalan Merdeka Timur-Jalan Ridwan Rais-Jalan Menteng Raya-Jalan Cut Mutia-Jalan Sam Ratulangi-Jalan H.O.S. Cokroaminoto-Jalan Rasuna Said-Jalan Kapten Tendean-Jalan Gatot Subroto-Jalan Jenderal Sudirman.

Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-486 DKI Jakarta, Panitia HUT menggelar delapan panggung hiburan yang tersebar di sebelah tenggara Monas, depan Bank Indonesia, Jalan Sabang, Jalan Sunda, depan Gedung Jaya, sebelah Ex Plaza, depan Hotel Pullman dan depan Hotel Mandarin di Bundaran HI.

Pewarta: Fransiska Niditya
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013