Banjarmasin (ANTARA News) - Artis muda cantik, Bunga Citra Lestari, yang akrab dijuluki BCL dijadwalkan tampil dan menghibur warga Banjarmasin, Kalsel, dalam konser di Nashville Cafe Hotel Banjarmasin Internasional (HBI), Jumat (22/5) malam.

Konser tunggal BCL itu mendapatkan sambutan antusias dari warga Banjarmasin, terbukti sudah 70 persen kursi dipesan penonton, kata Manajer HBI Eri dalam jumpa pers di Banjarmasin, Selasa.

Dalam konser BCL di Banjarmasin, tiket masuk tanpa tempat duduk dijual seharga Rp100 ribu per orang, dan bagi penonton yang memesan tempat duduk harus membayar antara Rp1 juga hingga Rp3,5 juta.

Sasaran penonton konser itu adalah remaja dan ibu-ibu, yang kata Eri umumnya menyukai BCL. HBI menargetkan lebih kurang 300 pengunjung akan memadati Nashville Cafe.

Dalam konser musik tunggalnya tersebut gadis kelahiran Jakarta 2 Maret 1983 itu rencananya akan menyanyikan beberapa buah lagu di antanya "Aku Tak Mau Sendiri" dan "Lagu Cinta Pertama atau Sunny".

Seorang penggemar Unge (nama kecil BCL), Eva, mengaku gembira karena artis kesayangannya dapat tampil ke Banjarmasin dan ia tidak akan menyia-nyiakan kesempatan pada Jumat malam.

Ibu satu anak itu juga mengharapkan panitia konser dapat memberikan keleluasaan kepada penonton sehingga para penonton tidak harus berdesakan jika mau mendekati panggung.
(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009