Jepara (ANTARA News) - Tuan rumah Persijap sementara unggul atas tamunya Persib Bandung, 1-0, pada pertandingan lanjutan Kompetisi Sepak Bola Liga Super di Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara, Jawa Tengah, Sabtu malam.

Gol keunggulan tim asuhan pelatih Junaidi tersebut dicetak oleh Makhrus Bachtiar pada menit ke-43 melalui sundulan kepala setelah menerima umpan dari tendangan bebas yang dilakukan Isdiantono.

Bola lambung yang cukup tinggi itu langsung disambut dengan sundulan kepala dan masuk ke sudut kanan kiper Persib Bandung, Markus Haris Maulana.

Pada pertandingan yang disaksikan sekitar 15 ribu penonton tersebut, kedua tim menerapkan pola menyerang tetapi pada babak pertama peluang lebih banyak dimiliki tim tuan rumah.

Tercatat mereka memiliki peluang tiga kali untuk mencetak gol melalui tendangan Isdiantono, Eki Nurhakim, dan Pablo Francis tetapi tendangannya berhasil ditepis kiper tim berjuluk Maung Bandung.

Sebaliknya tim asuhan pelatih Jaya Hartono terlihat hanya mengandalkan pada serangan balik, tetapi serangan mereka jarang sampai mendekati gawang Persijap yang dijaga M. Syahbani.

Sampai babak pertama usai kedudukan tetap 1-0 untuk keunggulan tuan rumah Persijap Jepara.

(T.H015/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010